Penerangan Kodam Iskandar Muda Gelar Karya Bhakti Satuan Non Kewilayahan

    Penerangan Kodam Iskandar Muda Gelar Karya Bhakti Satuan Non Kewilayahan
    Anggota dari Penerangan Kodam Iskandar Muda bersama dengan masyarakat membersihkan dan merapikan area sekitar Meunasah Babussalam di Gampong Lampaseh Aceh

    BANDA ACEH - Penerangan Kodam Iskandar Muda melakukan karya bhakti satuan non kewilayahan dengan membersihkan Mesjid di Gampong Lampaseh Aceh, Banda Aceh. Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen dalam rangka pembinaan teritorial TNI, Senin (16/10/2023).

    Anggota dari Penerangan Kodam Iskandar Muda bersama-sama dengan masyarakat antusias melaksanakan tugas membersihkan dan merapikan area sekitar Meunasah Babussalam di Gampong Lampaseh Aceh. Mereka membersihkan ruangan, kamar mandi, pemotongan rumput, membersihkan halaman, dan memperbaiki fasilitas yang dibutuhkan.

    Karya Bhakti tersebut dipimpin oleh Kasi Tuud Pendam IM Mayor Inf Hendri Donan, serta dihadiri oleh Kepala Penerangan Kodam Iskandar Muda, Kolonel Inf Irhamni Zainal, S.I.P, M.Si, dan diikuti oleh personel Pendam IM beserta masyarakat setempat.

    Pembersihan meunasah ini juga mendapatkan apresiasi dari masyarakat sekitar. Warga sekitar masjid mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Penerangan Kodam Iskandar Muda.

    "Kami sangat bersyukur atas bantuan dan kepedulian dari Kodam Iskandar Muda dalam menjaga kebersihan mesjid ini. Semoga semangat gotong-royong ini terus berlanjut, " ujar salah satu warga.

    Kegiatan karya bhakti Satnonkowil ini merupakan program pembinaan teritorial TNI bidang bhakti TNI, yang dilaksanakan setiap semester. Kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan kemanunggalan TNI dengan rakyat, terutama dalam menciptakan kepedulian terhadap kebersihan dan keamanan tempat ibadah, serta memupuk semangat gotong-royong dalam membangun lingkungan yang lebih baik. (Puspen TNI)

    banda aceh aceh kodam iskandar muda
    Hariyono

    Hariyono

    Artikel Sebelumnya

    Universitas Muhammadiyah Aceh Tambah Guru...

    Artikel Berikutnya

    Majelis Adat Aceh Ajak Semua Pihak Kembali...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Banyak Berjanji tapi Minus Realisasi, Siap-Siap Ditinggal Rakyat dan Berakhir dengan Gelar 'Raja Ngibul'
    Hendri Kampai: Raja Itu Orang Pertama untuk Disalahkan, Orang Terakhir untuk Dipuji
    Polda Metro Jaya Panggil Empat Pengurus PWI Pusat, Ungkap Dugaan Penggelapan Dana oleh Hendri Ch. Bangun dan Sayyid Iskandar
    Hendri Kampai: Tidak Siap Menampung Anak-anak Cerdas Lulusan Luar Negeri, Indonesia Terancam 'Brain Drain'

    Ikuti Kami